5 Animator Indonesia Yang Mendunia

5 Animator Indonesia Yang Mendunia
Diperlukan lebih dari sekedar kreatifitas untuk membuat sebuah animasi menjadi tontonan yang menarik, semua itu tak lepas dari peran para animator dari balik layar. Nah, siapa sangka, dibalik kesuksesan beberapa film animasi terkenal, animator asal Indonesia turut  ambil bagian. Berikut adalah animator asal Indonesia yang karyanya mendunia:

1. Marsha Chikita.

Marsha Chikita
Putri dari artis senior Ikang Fauzi ini salah satu animator yang bekerja di Las’Copaque Production (Rumah Produksi yang membuat serial animasi Upin & Ipin). sejak tahun 2010 Marsha memulai kariernya di Rumah Produksi tersebut, hasil karyanya pun bisa kita lihat pada serial animasi Upin dan Ipin.

2. Griselda Sastrawinata.

Griselda Sastrawinata
Dreamwork adalah Studio yang berada di California, nah di Studio inilah Griselda Satrawinata memulai kariernya, jika kita pernah menonton salah satu film animasi terkenal yang berjudul “SHREK”, Griselda Sastrawinata ialah salah satu pencipta karakter-karakter di film itu.

3. Pamela Halomoan

Pamela Halomoan
Animator kelahiran Jakarta pada tahun 1993 ini bekerja freelance di beberapa perusahaan nasional dan internasional, Pamela Halomoan menamatkan kuliahnya di Nanyang Academy of Fine Arts yang merupakan salah satu universitas terbaik di Singapore. Di usianya yang masih belia, Pamela Halomoan sudah menciptakan hingga ribuan karakter, namun yang paling disukainya adalah Wolly, karakter yang dia ciptakan pada akhir 2009.

4. Michael Reynold Tagore.

Michael Reynold Tagore
Bekerja untuk Perusahaan film Weta Digital sebagai pembuat animasi tekstur artis di New Zealand, Michael sempat menyedot perhatian Dunia ketika membuat tekstur artis Iron Man 3, Superman Man of Steel dan The Hobbit. Sebelum berkarier di perusahaan Weta Digital, Michael juga pernah bekerja di perusahaan sekelas Warner Bros.

5. Rini Sugianto.

Rini Sugianto
The Adventures of Tintin,The Avengers, The Hobbit An Unexpected Journey, Iron Man 3 dan The Hunger Games adalah sederet film yang pernah digarap perempuan kelahiran 1980 ini. Setelah memutuskan untuk resign dari perusahaan Weta Digital di Selandia Baru, ia mendapatkan tawaran dari perusahaan Industrial Light And Magic, sebuah anak perusahaan dari Lucas Film di San Fransisco untuk menggarap film Teenage Mutant Ninja Turtles yang telah tayang akhir 2014 lalu.
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati